Bahlil Klaim Tak Pasang Target Jatah Golkar di Kabinet Prabowo

Fufu Fafa
Oleh : Fufu Fafa Waktu Ngebaca 2 Menitan


Jakarta, CNN Indonesia

Ketua Umum Golkar Bahlil Lahadalia mengaku tidak pernah mematok target kursi menteri untuk partainya di kabinet Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka.

Bahlil justru menyinggung pernyataan mantan Ketum Golkar Airlangga Hartarto yang menyebut Golkar mendapat jatah 5 menteri di kabinet Prabowo.


ADVERTISEMENT


SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

“Saya tidak pernah membuat target, tapi kalau orang ceritakan pengurus, ketua umum terdahulu sudah ngomong kan, jadi kita lihat lah perkembangannya ya,” kata Bahlil di Kantor DPP Golkar, Jakarta, Jumat (20/9) malam.

Di sisi lain, Bahlil mengklaim belum pernah membahas terkait susunan kabinet ketika berdiskusi dengan Prabowo.


Bahlil mengklaim diskusi yang sudah dilakukan dengan Prabowo baru sebatas pembicaraan tentang gagasan kebangsaan.

“Kami (Saya dengan Prabowo) di dalam diskusi baru berbicara tentang bagaimana bangsa ini ke depan,” ujarnya.

Bahlil menegaskan proses penyusunan kabinet pemerintahan yang akan datang adalah sepenuhnya hak prerogratif Prabowo.

Ia pun meminta agar awak media dan masyarakat menunggu siapa kader Golkar yang akan ditunjuk sebagai menteri oleh Prabowo.

“Menyangkut dengan nama dan segala macam saya pikir tinggal tunggu mainnya saja,” katanya.

Sebelumnya, Airlangga menyebut secara spesifik soal ambisi Golkar mendapat jatah lima kursi di kabinet Prabowo.

Keinginan tersebut Airlangga sampaikan di depan ketua partai Golkar tingkat daerah di Bali pada Jumat (15/3) lalu.

(mab/fra)


[Gambas:Video CNN]


Baca Selengkapnya Disini

Bagiin Artikel
- Ngiklan -
Ad imageAd image
Kasih Komentar

Leave a Reply